Blog Archive


ThrustSSC, Kendaraan Tercepat Di Daratan Bumi

Written by cnathael@blog.com 0 komentar Posted in:

ThrustSSC
ThrustSSC
Pada tanggal 15 Oktober 1997, sebuah rekor kecepatan yang mencengangkan terlahir. Kendaraan ciptaan sebuah tim dari Inggris pimpinan Richard Noble yang diberi nama ThrustSSC (SuperSonic Car) berhasil melaju dengan kecepatan 1228 km/jam! Pencapaian itu menjadikan ThrustSSC sebagai kendaraan paling cepat di daratan bumi saat ini dan sekaligus sebagai kendaraan pertama yang mampu melaju melebihi kecepatan suara, 1200 km/jam (sebelumnya pernah ada klaim dari kendaraan bernama Budweiser Rocket yang menyatakan telah mampu melampaui kecepatan suara).
ThrustSSC memiliki kecepatan yang dahsyat, jauh melebihi kecepatan mobil-mobil sport yang ada di dunia. Hal itu berkat mesin turbofan Rolls-Royce Spey 202. Mesin turbofan itu sama dengan yang dipakai oleh pesawat tempur F-4 Panthom II. Tidak tanggung-tanggung, ThrustSSC dicangkoki dua buah mesin turbofan itu. Satu Rolls-Royce Spey standard saja memiliki gaya dorong sebesar 90 kN. Itu masih yang standard, dan oleh engineer ThrustSSC, mesin standard tersebut telah dikilik hingga menghasilkan gaya dorong 110 kN. Maka dengan dua buah mesin turbofan hasil kilikan tersebut, ThrustSSC memiliki gaya dorong sebesar 220 kN. Gaya dorong sebesar itu mampu menghasilkan tenaga yang setara dengan tenaga yang dihasilkan oleh 145 buah mobil Formula 1!
Rolls-Royce Spey 202
Rolls-Royce Spey 202
ThrustSSC memilki bobot sebesar 10 ton dan didesain mampu berakselerasi dari 0 sampai 160 km/jam dengan waktu 4 detik atau 0 sampai 1000 km/jam dengan waktu 16 detik. Dengan kata lain, dalam 8 km, ThrustSSC didesain akan mampu mencapai kecepatan maksimumnya sebesar 1350 km/jam dengan waktu setengah menit.
Dalam proses pemecahan rekor kecepatan kendaraan darat itu, ThrustSSC “hanya” mampu melaju sebesar 1228 km/jam, sedikit di bawah rencana awal. Pemecahan rekor itu sendiri dilakukan di Black Rock Desert, sebuah danau kering di Nevada, Amerika Serikat dengan luas hampir 2600 km2. Pengendaranya pada saat itu adalah seorang pilot pesawat tempur pasukan udara Inggris, Royal Air Force, Andy Green.
Pemecahan rekor oleh Andy Green dengan ThrustSSC-nya tersebut terjadi tepat setengah abad setelah Chuck Yeager mampu melebihi kecepatan suara di udara dengan roket Bell X-1 pada tanggal 14 Oktober 1947. Kini, Richard Noble dan timnya masih terus mengembangkan kendaraannya. Proyek mereka setelah ThrustSSC mereka beri nama BloodhoundSSC. BloodhoundSSC saat ini masih dikembangkan dan ditargetkan mampu mencapai kecepatan 1600 km/jam!
BloodhoundSSC
BloodhoundSSC

0 komentar:

Header 468x60 Ads
Free Fire Pointer Blue MySpace Cursors at www.totallyfreecursors.com
Blog Ini Akan Di alihkan ke http://tianminipedia.blogspot.com